Jasinga, mediasinarpagigroup.com – Gerakan Pramuka Indonesia adalah nama organisasi pendidikan nonformal yang menyelenggarakan pendidikan kepanduan di Indonesia. Kata “Pramuka” merupakan singkatan dari Praja Muda Karana, yang memiliki arti Jiwa Muda yang Suka Berkarya.
Ada 5 manfaat mengikuti kegiatan pramuka di sekolah antara lain : 1.Menjadi Lebih Mandiri., 2. Melatih dan Memupuk Rasa Disiplin., 3. Menumbuhkan Semangat Kerjasama dan Gotong-royong.,4. Memupuk Kepedulian pada Sesama.,5.Belajar dan Melatih Kemampuan Organisasi, hal tersebut dikatakan oleh Endang Setianingsih S.Pd selaku Ka Mabigus, Rabu (19/1)
Ditambahkan Kak Endang, bahwa anggota pramuka dilatih untuk menjalin hubungan sehat, literasi keuangan, hidup sehat, serta berkontribusi dalam melakukan perubahan positif pada masyarakat.
Alhamdulilah, di awal tahun 2022, tepatnya pada tanggal 15 Januari 2022, SMP Negeri 2 Jasinga, telah mencetak 6 orang Siswa, menjadi Pramuka Penggalang Garuda, ujar Kak Endang didampingi oleh Kak Adis Sopian, SPd., MG.(Pembina Gudep), dan Kak Dade Sumarna, MG.(Kak Har Mabigus) di Gudep, 01.133 – 01. 134.
Ditambahkan Kak Adis Sopian,S.Pd.,MG selaku Pembina Gudep menegaskan bahwa Pramuka Garuda merupakan sebutan bagi pramuka yang telah menyelesaikan tingkat kecakapan tertinggi pada jenjang pendidikan (golongan) masing-masing. Pramuka Garuda adalah seorang pramuka yang dapat menjadi teladan serta telah memenuhi Syarat Pramuka Garuda dan memiliki Tanda Pramuka Garuda.
Adapun kalimat yang tertulis pada pita Pramuka Garuda yaitu Kedua cakar Garuda Pancasila mencengkeram sehelai pita putih bertuliskan “Bhinneka Tunggal Ika” berwarna hitam. Semboyan Bhinneka Tunggal Ika adalah kutipan dari Kakawin Sutasoma karya Mpu Tantular. Kata “bhinneka” berarti beraneka ragam atau berbeda-beda, kata “tunggal” berarti satu, kata “ika” berarti itu.
Tanda Pramuka Garuda hanya dikenakan di pakaian seragam Pramuka, ketika Pramuka Garuda itu melakukan kegiatan Pramuka bagi Pramuka Siaga, Pramuka Penggalang, Pramuka Penegak, dan Pramuka Pandega.
Diharapkan Para Siswa/i di SMPN 2 Jasinga yang tergabung Pramuka terus berlatih dan belajar agar dapat mewujudkan cita – cita yang di inginkan serta dapat emngharumkan nama baik sekolah asal nya tegas Kak Adis.(Darles Sembiring)