Jasinga | meiasinarpagigroup.com – Pemerintah Desa Cikopomyak, Kecamatan Jasinga,Kabuten Bogor,Rabu, 1 Oktober 2025, menggelar musyawarah perencanaan pembangunan Desa (Musrenbangdes) tahun 2025 untuk menyusun rencana program dan pembangunan di tahun anggaran 2026
Acara yang bertempat di gedung SD Cikopomayak 03, di buka langsung oleh kepala Desa Cikopomayak, Saprudin/Kadok, di hadiri oleh berbagai unsur penting seperti Kasi dari Kecamatan Jasinga, Ketua BPD dan anggota, Babinsa, Bhabinkamtibmas, perwakilan lembaga Desa, serta tokoh dan perwakilan warga.
Dalam Musrenbangdes ini, fokus utama adalah menyepakati dan menetapkan prioritas usulan pembangunan yang akan di laksanakan pada tahun 2026, serta membahas rencana program dan anggaran yang akan di tuangkan dalam Rencana kerja pemerintah (RKP) desa.
Pembahasan juga meliputi evaluasi program pembangunan yang telah berjalan dan penentuan program prioritas untuk tahun mendatang.
Kepala desa cikopomyak Saprudin dalam sambutannya mengatakan, “Musrenbangdes ini merupakan momentum penting bagi kita semua untuk bersama sama merumuskan arah pembangunan desa agar sesuai dengan kebutuhan dan aspirasi masyarakat,” ujar Saprudin dalam sambutannya,
Hasil kesepakatan hari ini akan menjadi dasar kita dalam menyusun RKP desa dan usulkan untuk musrenbang untuk tingkat kecamatan.
Selain membahan rencana pembangunan fisik dan non-fisik, forum ini juga membahas usulan – usulan masyarakat yg di ajukan melalui berbagai tingkatan,mulai dari tingkat RT/RW dan Kadus.
Musrembangdes akan di tuangkandalam sebuah berita acarayg di tanda tangani oleh pimpinan acara kepala desa, serta perwakilan peserta dan selanjutnya akan di serahkan kepada BPD untuk di bahas lebih lanjut.
Kegiatan musrenbang ini adalah bagian dari mekanisme perencanaan pembangunan di indonesia untuk memastikan bahwa program -program pembangunan di desa berjalan efektif dan memberikan manfaat maksimal bagi masyarakat.(Iman Chimot)