Pematangsiantar | mediasinarpagigroup.com – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Pematangsiantar menggelar acara ‘Coffee Morning’ yang penuh kehangatan dan keakraban bersama puluhan insan pers dari Kota Pematangsiantar dan Kabupaten Simalungun. Acara ini berlangsung di Aula pada Jumat (31/01/25).
Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat silaturahmi serta menjalin kerja sama dengan awak media dalam mendukung keterbukaan informasi publik dan membangun citra positif pemasyarakatan, khususnya di Lapas Pematangsiantar.
Kepala Lapas (Kalapas) Kelas IIA Pematangsiantar, Davy Bartian, sambutannya mengapresiasi kehadiran para jurnalis hadir dalam acara ini. Ia menekankan pentingnya sinergi antara Lapas dan insan pers dalam menyampaikan informasi yang transparan kepada masyarakat.
Kami berterima kasih atas kehadiran dan dukungan dari rekan-rekan pers pada acara ‘Coffee Morning’ ini, yang bertujuan untuk memperkuat kolaborasi serta membuka ruang komunikasi yang lebih luas, guna keterbukaan informasi publik serta mengangkat citra positif pemasyarakatan, khususnya Lapas Siantar,” ujar Davy Bartian.
Bahwa sinergi dalam pemberitaan sangat diperlukan untuk membangun citra positif Lapas ke depan nya sejalan dengan tugas pemasyarakatan.
Kami senantiasa terbuka untuk saran dan masukan yang konstruktif sebagai bagian dari sosial kontrol demi menjadikan Lapas Siantar sebagai unit kerja yang lebih baik.
Acara kemudian berlanjut dengan sesi diskusi dan tanya jawab, Salah satu poin yang dibahas adalah program pembinaan bagi warga binaan. Dalam kesempatan tersebut, Kalapas Davy Bartian menjelaskan bahwa pembinaan di dalam Lapas terbagi menjadi dua bagian utama, yaitu pembinaan kepribadian dan pembinaan kemandirian.
Pembinaan kepribadian meliputi kegiatan positif bagi warga binaan, seperti pembinaan keagamaan serta pembinaan tentang wawasan kebangsaan dan bernegara. Sedangkan pembinaan kemandirian bertujuan memberikan keterampilan kepada warga binaan agar memiliki bekal saat kembali ke masyarakat,” jelasnya.
Kami terus berbenah dalam berbagai aspek, baik dalam hal pembinaan warga binaan maupun peningkatan kualitas sumber daya manusia (SDM) di dalam Lapas. Untuk itu, diperlukan sarana dan prasarana yang memadai agar pelayanan kepada masyarakat dapat berjalan optimal,” katanya.
Dalam acara tersebut, Kalapas juga menegaskan bahwa Lapas Kelas IIA Pematangsiantar terus berupaya melakukan pembangunan zona integritas setiap tahunnya guna meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.
Kami juga melakukan penguatan pengawasan dan peningkatan kualitas pelayanan ke pada masyarakat.pungkas nya
Sebagai penutup, Kalapas mengucapkan terima kasih kepada seluruh insan pers yang telah hadir.(Candra F Sianturi)